Hero : The Very Beginning (Prologue)
Jauh dari Planet Bumi dan galaksi Bimasakti. Terdapat sebuah planet yang disebut sebagai planet "pengembara". Dikatakan demikian karena planet tersebut tidak menetap dalam satu galaksi dan selalu berputar memasuki setiap galaksi dan begitu seterusnya dan kadang juga berada di laur galaksi. Planet tersebut bernama Planet Zamora. Planet yang namanya diambil dari binatang legendaris yang membuat planet tersebut menjadi planet "pengembara". Binatang itu merupakan gabungan dari Elang yang melambangkan udara, Singa yang melambangkan daratan, dan Hiu yang melambangkan perairan. Hewan tersebut sudah lama mati tanpa sebab yang jelas. Planet Zamora merupakan planet yang 70 % dipenuhi oleh daratan yang sangat subur dan 30% perairan berupa laut dan danau yang sangat dalam. Tanah Planet Zamora adalah tanah yang sangat subur. Bahkan tanaman dari luar planet bisa hidup. Tanaman yang hanya tumbuh dalam hitungan hari dari berbagai planet dan musim bisa tumbuh kapanpun. Dan hal ters