My Story (Part 15)

Waaahhh......!!!!!, tidak terasa gw sudah lumayan lama sekali tidak menulis di blog gw ini. Kalau di total, kurang lebih sudah hampir tiga bulan. Tapi bisa lebih karena pos di bulan Januari kemarin hanya berisi foto-foto saja. Sebenarnya seperti yang sudah pernah gw tulis di blog bahwa gw masih punya ide cerita yang lumayan banyak (cerita super hero tentunya). Cuma entah mengapa gw jadi tidak mood untuk kembali menulis cerita super hero yang baru maupun lanjutan dari cerita yang lama. Jadinya gw sudah lumayan lama juga untuk kembali menulis. Padahal ide ceritanya sudah lumayan banyak yang harus dikeluarkan agar tidak menumpuk di otak. Jadi untuk mengawali kembalinya mood gw (meskipun tidak sebanyak dulu) gw akan kembali menulis. Diawali dengan cerita My Story ini.


Gw baru-baru ini sedang memikirkan proyek baru, yaitu sebuah tulisan baru yang jauh dari kesan super hero. Tapi gw akan tetap menulis cerita super hero yang baru maupun lanjutan cerita yang lama. Sebenarnya ada dua proyek baru. Yang pertama adalah cerita pendek alias cerpen. Banyak teman gw yang tanya dimana cerpennya. Ada yang sudah membuka blog gw dan kecewa karena tidak ada cerpen disana. Sebenarnya cerita super hero buatan gw sepertinya sudah termasuk cerpen, tapi cerpen bersambung. Mungkin tidak semua suka cerita super hero dalam bentuk cerpen bersambung. Hingga akhirnya keluarlah proyek ini. Gw sudah memikirkan ceritanya tadi malam. Cerpen yang lumayan bagus menurut gw. Tapi masih kurang pendek, makanya belum gw tuliskan. Rencananya akan gw tuliskan besok (kalau mood lagi bagus seperti sekarang).


Proyek yang kedua gw akan membuat cerita detektif yang bersambung tentunya. Ceritanya masih dalam tahap pengembangan lebih lanjut. Tahap pengembangannya seperti gw harus pintar pilih-pilih kata dan dan model ceritanya, lalu pemilihan karakter yang benar-benar pas, dan masih banyak lagi. Jalan cerita dan inti cerita sudah lama sekali dapatnya, bahkan ide ini sebenarnya bukan ide yang baru, tapi ide yang sudah ada sejak gw belum menulis di blog ini.Tokoh utamanya masih gw pertimbangkan antara berkelompok atau individu-individu berbeda (tokoh utamanya banyak dan nanti akan bertemu atau satu judul beda cerita dan nanti akan bertemu) atau memang individu. Judulnya sudah dapat yaitu "Finding The Truth". Judul cerita ini sudah hampir dua tahun yang lalu gw pikirkan dan dulu masuk di dalam tahap pengembangan apakah akan  ditulis dalam bentuk cerita apa. Kembali ke tokohnya, nanti intinya tokoh utamanya akan memiliki kemampuan khusus diatas manusia normal (tapi bukan super hero).


Kalau cerita super hero, gw akan kembali menulisnya kalau mood untuk menulis ceritanya sudah bagus. Dan dulu gw pernah bilang kalau mau ikut lomba menulis cerpen yang diadakan oleh salah satu publisher, tapi gw batal ikut karena gw yakin sudah pasti pesertanya ribuan. Dan benar saja pesertanya banyak sekali, akhirnya gw jadi tidak mood mau ikut. Sub-judul juga sudah gw ubah sesuai dengan isinya sekarang. Sub-judul "The Stories" sudah gw hapus dan diganti dengan sub-judul "Others". Dan ada sub-judul baru yaitu "Cerpen" dan isinya baru satu. Yaitu cerpen satu-satunya yang pernah gw buat diluar cepen hero. Dan jga sebagai cerpen pertama yang pernah gw buat. Jadi untuk selanjutnya, tunggu saja update blog ini. See You Soon........ :-)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TOEFL dan TOAFL UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Psychopath Story (Naskah Drama)

Pengalaman Gw Dengan Pelajaran Olahraga Sekolah